YAYASAN PENDIDIKAN WIDYA BAKTI YOGYAKARTA
YAYASAN PENDIDIKAN WIDYA BAKTI YOGYAKARTA
YAYASAN PENDIDIKAN
WIDYA BAKTI YOGYAKARTA

Perubahan Bentuk menjadi Universitas Teknologi Digital Indonesia

Acara Peresmian Perubahan Bentuk UTDI

Pada hari Rabu (10/11), dilakukan penyerahan Surat Keputusan (SK) Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, tentang izin Perubahan Bentuk STMIK AKAKOM menjadi Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI).

Acara diselenggarakan secara terbatas dan mengikuti protokol Kesehatan di Gedung Bale Lantip, Kampus UTDI (d/h STMIK AKAKOM), pada pukul 09.00 WIB. Tamu yang hadir antara lain adalah Drs. Isdarmoko, M.Pd., M.MPar (Kepala Dikpora Kabupaten Bantul), Bimo Widio Andoko, S.H. M.H. (Plt. Kepala LLDIKTI Wilayah V) dan segenap civitas akademika UTDI.

Plt. Kepala LLDIKTI Wilayah V menyerahkan SK tersebut kepada Ketua Yayasan Pendidikan Widya Bakti Yogyakarta. Acara ini dimeriahkan oleh iringan akustik dan selebrasi pembukaan selubung logo UTDI dari mahasiswa – mahasiswi.

Tagline UTDI

Dengan perubahan bentuk ini, UTDI mengubah tagline institusi menjadi: digital, global, integrity, dengan rincian sebagai berikut:

Digital, sebagai ciri Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI), yaitu menjadi perguruan tinggi berbasis digital sebagai core bisnis.  Berbasis digital dimaknai sebagai sebuah periode yang ditandai oleh dominasi teknologi informasi, komunikasi, dan internet, utamanya digunakan sebagai media komunikasi terbaru yang selalu  berkembang.

Global, sebagai ciri Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI), menjadi perguruan tinggi akan berkiprah di kancah internasional atau global. Global memiliki makna menyuluruh, secara bulat meliputi seluruh dunia, sebagai suatu proses integrasi yang terjadi karena adanya pertukaran pandangan dunia, pemikiran, produk serta aspek kebudayaan, yang disebabkan adanya kemajuan infrastruktur teknologi informasi, telekomunikasi, dan internet.

Integrity, sebagai ciri Universitas Teknologi Digital Indonesia (UTDI),  menjadi perguruan tinggi yang berintegritas tinggi, baik secara organisasi maupun sumberdaya manusianya. yang menggambarkan mutu, sifat, dan perilaku sebagai kesatuan yang utuh, sehingga memiliki potensi dan kemampuan memancarkan kejujuran, kedisiplinan, dan keteguhan dalam menjunjung tinggi nilai-nilai luhur dan keyakinan, sehingga menyatunya pikiran, perkataan dan perbuatan.

Program Studi UTDI

Dengan demikian, UTDI menyelenggarakan sembilan Program Studi sebagai berikut;

  • Program Magister Teknologi Informasi
  • Program Sarjana Informatika
  • Program Sarjana Bisnis Digital – program studi baru
  • Program Sarjana Sistem informasi
  • Program Sarjana Teknik Komputer – program studi baru
  • Program Sarjana Manajemen Ritel – program studi baru
  • Program Diploma Tiga Teknologi Komputer
  • Program Diploma Tiga Sistem Informasi Akuntansi
  • Program Diploma Tiga Rekayasa Perangkat Lunak Aplikasi

Ke depannya, UTDI akan terus mengembangkan teknologi digital sebagai ilmu pengetahuan yang berkelanjutan, praktek – praktek rekayasa teknologi digital dan solusi dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.

Yayasan Pendidikan Widya Bakti Yogyakarta

Jl Raya Janti (Majapahit) No. 143, Yogyakarta, 55198
Email : ypwb@utdi.ac.idTelepon : +62 (274) 484178
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram